Lomba Menghias Bekal Makanan Berbahan Dasar Ikan Yang Diadakan Rotary Clubs Surabaya Berlangsung Meriah

oleh -390 Dilihat
oleh
Oplus_131072

Foto: Para Peserta Lomba Menghias Bekal Yang Diadakan Rotary Clubs Surabaya

SURABAYA (pilarhukum.com) – Acara lomba menghias bekal makanan yang diadakan oleh Rotary Clubs Surabaya yang dikoordinatori oleh Yetty Sutan Siregar, Deputy District Governor untuk Area Surabaya berlangsung meriah. Acara bertajuk “Rotary Sehat Indonesiaku” ini melibatkan sejumlah klub Rotary dan Rotaract, serta Interact Sophomore.

Acara ini digelar dengan nuansa merah putih, sebab bertepatan memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.

Yetty Sutan Siregar, Deputy District Governor untuk Area Surabaya mengatakan, acara ini bekerjasama dengan Paud dan Pokja PKK Kota Surabaya, acara ini juga mendukung program pemerintah Gerakan Makan Ikan yang dicanangkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan.

“ Ada 13 Rotary Club yang kita libatkan sebagai panitia, ada 60 tim masing-masing dua peserta jadi total sekitar 125 peserta yang mengikuti acara ini,” ujarnya.

Sementara Yudha selaku ketua panitia dalam perkara ini mengatakan, menghias makanan dari bahan ikan adalah mendorong agar para orangtua untuk memberikan makanan pada anak-anak dari jenis ikan.

Sebab kata dia, kebanyakan ibu kurang mengetahui manfaat ikan. Maka adanya himbauan untuk makan ikan. Agar para orangtua sadar bahwa makanan dengan bahan dasar ikan itu enak dan bisa dihias dengan macam-macam bentuk yang lucu.

 

 

Foto : Peserta Lomba Menghias Makanan

 

“Acara ini juga digelar untuk memotivasi para orangtua terutama ibu-ibu tentang bagaimana mengelola makanan dari bahan dasar ikan,” ujarnya.

Adapun penilaian diambil dari kerapian, kebersihan, penataan (estetika). Diambil juara 1,2,3 dan harapan 1,2,3.

“Lomba ini bertujuan memotivasi orang tua untuk menyiapkan bekal yang kreatif dan menarik bagi anak-anak mereka. Ini juga sejalan dengan upaya melawan stunting, yang berhubungan dengan kekurangan asupan makanan bergizi,” ujar Yudha. [EFA]

No More Posts Available.

No more pages to load.